Profil Al-Amin Cintamulya

Nama Pesantren: Pondok Pesantren Istiqomah Al-Amin Cintamulya
Tahun Berdiri: 1989
Nama Pendiri: KH. Imam Bukhori
Pengasuh: Ibu Nyai Hj. Heni Insiyah Bukhori
Alamat Lengkap: Jl. KH. Hasyim Asyari No. 09 Desa Cintamulya, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung

Profil Umum

Pondok Pesantren Istiqomah Al-Amin Cintamulya mengakomodir pendidikan formal dari tingkat dasar hingga menengah atas dengan SD Queen Al-Amin, SMP Queen Al-Amin, dan SMK Queen Al-Amin. Selain itu, terdapat pendidikan non-formal, yakni Madrasah Diniyah Al-Amin dan TPQ Al-Badrul Amin. Pondok ini juga memiliki unit pesantren seperti Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an dan Pondok Pesantren Al-Badrul Amin yang diasuh oleh Kyai Muhammad Ma’arif al-Hafidz dan Agus Muhammad Zulfie Ibnu Kholdun untuk santri SD.

Madrasah Diniyah mengkaji berbagai ilmu agama seperti Nahwu, Shorof, Fiqh, Ushul Fiqh, Tauhid, Akhlaq, Tajwid, Hadits, Ulumul Hadits, dan Tafsir. SMP dan SMK Pondok Pesantren ini menggunakan kurikulum merdeka dan dilengkapi dengan kegiatan seperti Ziarah Makam Auliya, Pramuka, dan Paskibra.

Visi & Misi

Visi

Menjadi lembaga pendidikan yang menghasilkan generasi Qur’ani, berkarakter kuat, dan mampu bersaing di dunia modern dengan berlandaskan nilai-nilai Islam.

Misi

  • Menyelenggarakan pendidikan agama dan umum yang berkualitas.
  • Membentuk karakter dan akhlak santri melalui kegiatan ekstrakurikuler dan pendidikan karakter.
  • Mengembangkan potensi santri dalam bidang ilmu pengetahuan, keterampilan, dan kepemimpinan.

Program Pendidikan

  • Pendidikan Formal: SD Queen Al-Amin, SMP Queen Al-Amin, SMK Queen Al-Amin
  • Pendidikan Non-Formal: Madrasah Diniyah Al-Amin dan TPQ Al-Badrul Amin
  • Unit Pesantren: Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al-Amin dan Pondok Pesantren Al-Badrul Amin
  • Ekstrakurikuler Pesantren: Musyawarah Bahtsul Masa’il, Hadroh, Jami’iyah, Simtudduror, Qiro’

Fasilitas Pondok

Masjid, Asrama, Ruang Kelas, Laboratorium, Kamar Mandi Santri, Lapangan Futsal, Lapangan Voli, dan Aula Akbar.

Bagikan ke: